Senin, 21 Maret 2011
Justin Bieber Ejek 'Bieber'
TEMPO Interaktif, London - Bintang pop remaja Justin Bieber hari Selasa mengunjungi museum Madame Tussauds di London dan berpose di samping model patung lilin dirinya.
Patung lilin Bieber mengenakan kemeja hitam merah dan celana jins hitam. Itu adalah salah satu dari tiga replika Bieber yang diluncurkan - yang lainnya di Amsterdam dan New York.
"Sangat luar biasa melihatnya," kata bintang 17 tahun itu, sebelum bercanda tentang ukuran patung lilin kecil itu. "Seperti yang Anda lihat, kau tahu, aku setidaknya enam kaki lebih tinggi dari orang ini."
Liz Edwards, juru bicara museum, mengatakan Bieber berubah dengan cepat selama delapan bulan. Itu adalah waktu yang dibutuhkan untuk menciptakan model itu.
"Kami benar-benar ingin memastikan telah membuat figur yang akan dikenang," katanya. "Rambut Bieber adalah yang mendapat perhatian terbesar setiap orang, oleh karena itu rambutnyalah yang menjadi tantangan terberat."
Penyanyi yang telah menjadi salah satu bintang terbesar di dunia pop dengan album "My World" dan "My World 2.0" itu ditemani ke acara itu oleh ibunya, dan dia disambut kerumunan kecil penggemar.
Dia mengatakan bahwa dia menginginkan patung lilinnya berdiri di samping rapper AS Tupac Shakur.
"Biebermania" telah melanda Inggris selama kunjungannya, dengan ratusan penggemar menjerit berjejal di luar hotel di utara kota Liverpool pekan lalu sehingga memaksa polisi untuk menutup wilayah tersebut.
Bieber memiliki dua konser lagi di London sebelum bermain di beberapa kota-kota Inggris lainnya dan kemudian menuju daratan Eropa.
REUTERS | ERWIN Z
Diposting oleh
Bella Savitry
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar